Celana Jeans Terbaik: Jenis dan Harga

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Celana Jeans Terbaik: Jenis dan Harga

ADsiluet
Monday, May 20, 2019
Siapa sih nggak suka dengan celana jenis ini? Ya, celana jeans memang menjadi celana wajib bagi para fashionista. Celana dengan bahan denim ini sudah sejak lama menjadi favorit bagi kebanyakan orang.

Celana jeans mudah sekali dipadukan dengan berbagai jenis baju. Celana jeans juga menjadi andalan banyak orang karena memang nyaman dipakai.

Banyak juga para hijabers memadukan celana jeans dengan gamis polos.

Sejarah Celana Jeans


Celana jeans mulai dibuat pertama kali oleh Levi Strauss dan penjahit Jacob Davis pada 20 Mei 1873. Tepat saat itu mereka mendapatkan paten untuk penggunaan rivet atau paku keling di celana kerja.

Bermula dari permintaan seorang istri pekerja meminta Jacob membuatkan celana yang tidak bisa robek. Jacob mulai berpikir untuk menggunakan paku keling sebagai penguat celana itu. Benar, hasilnya memang sesuai harapan.

Dengan hasil yang memuaskan tersebut Jacob mulai untuk mematenkan hasil penemuanya itu. Karena saat itu Jacob butuh rekan bisnis maka dia pun bekerja sama dengan Levi Strauss. Jacob beruntung bisa menjadi rekan bisnis Levi Strauss yang kemudian mulai memasarkan celana buatannya. Celana jeans dengan bahan denim untuk pertama kali dipasarkan itu berwarna biru.

Memang celana denim itu sudah sejak lama dipakai oleh para pekerja. Namun pemakaian paku keling di celana jeans pertama kali diproduksi oleh Levi’s.

Jeans yang dipasarkan dulu hanya menggunakan kode XX . Baru pada tahun 1890 celana jeans dengan kode XX dirubah dengan kode 501. Sampai saat ini celana jeans tersebut mengalami perubahan desain berkali-kali untuk mengikuti trend fashion dan perkembangan zaman. Saat ini celana bahan denim, sering kali disebut dengan celana jeans.

Jenis Celana Jeans Sesuai Bentuk Tubuh Anda

Berikut 9 jenis celana jeans sebagai referensi Anda dalam memilih celana terutama berbahan denim:

1. Skinny Jeans

Skinny Jeans

Apa itu celana skinny jeans? Jenis jeans ini sangat cocok bagi orang yang memiliki kaki jenjang. Celana jenis skinny jeans identik dengan model yang membalut bentuk kaki dari paha hingga pergelangan kaki dengan ketat.

2. Low Rise Jeans


Low Rise Jeans
Low rise jeans adalah model jeans yang akan memeluk tepat di bagian pinggang Anda. Bagian bawah mengikuti bentuk kaki.

3. Straight Leg Jeans

Straight Leg Jeans
fashionhance.com

Straight Leg punya garis lurus namun tak terlalu ketat. Jenis ini akan membuat kaki tampak lebih panjang dan langsing. Untuk Anda yang bingung dengan pilihan model celana jeans. Jenis ini cocok buat Anda, karena jenis satu ini cocok untuk semua bentuk tubuh.

4. Boot Cut

Boot Cut

Boot Cut cenderung di area lutut melebar hingga mata kaki. Jika Anda memakai atasan berbentuk cropped, jenis ini cocok.

5. Flared Jeans

Flared Jeans
pinterest.com

Apakah Anda suka dengan gaya aliran tahun ‘90-an?. Bentuk yang hampir sama dengan Boot Cut ini punya sedikit perbedaan di are bawah yaitu siluet nya agak melebar ke samping.

6. Boyfriend Jeans

Boyfriend Jeans

Model satu ini banyak penggemarnya dari kalangan perempuan. Potongan yang agak melengkung pada bagian pinggang, punya garis yang lebar dari paha sampai bagian mata kaki. Bentuk yang longgar ini menjadikan model jeans satu ini menjadi nyaman dipakai. Paling cocok dengan jenis ini adalah pemilih tubuh pear shaped dan curvy. Tapi untuk tubuh petite jangan deh pakai ini, nanti tubuh Anda akan terlihat pendek.

7. Jeggings

jeggings jeans
pinterest.com

Jegging ini sama seperti legging, tapi terbuat dari bahan denim. Jenis ini cocok digunakan sehari-hari untuk Anda yang sedang hamil karena bahannya yang stretch sehingga nyaman.

8. Cropped Jeans

cropped jeans
pinterest.com

Cropped Jeans ini biasanya cewek yang memakai. Panjang celana jenis ini tiga perempat jadi memberikan efek kaki terlihat panjang. Celana ini memang membuat tampak langsing kakinya.

9. High Rise Slim Jeans

high rise jeans

Hampir sama dengan skinny jeans. Dengan garis yang dapat disesuaikan dengan lingkar pinggul memberikan efek impresi lekukan bagi pemilik tubuh hourglass.

Celana jeans yang bagus merk apa?


Kalau soal merek itu relatif ya. Cuma biasanya orang akan fanatik dengan merek yang dia anggap nyaman. Jadi setiap orang punya selera yang beda-beda. Untuk yang bagus merk apa, kita list kan dari yang paling banyak dipakai orang saja ya.

Celana Jeans Wanita dan Pria Terbaik di Indonesia


1. Levi’s


Kata Levi's orang pasti udah pada ngerti. Pasti ini celana jeans. Sampai-sampai banyak orang menyebut celana jeans dengan kata lepis. Tau sendiri kan di Indonesia itu kalau ada merek pertama kali yang terkenal. Beda merk asal jenis sama pasti disebutnya merk yang pertama kali terkenal tadi.

Celana jeans merk Levi’s banyak dipakai oleh semua kalangan dari tingkat usia maupun jenis kelamin semua menyukai merk ini.
Levi's sendiri punya banyak sekali model celana jeans pria dan juga celana jeans wanita.

2. LEA Jeans


LEA jeans merupakan merk asli Indonesia. Berdiri sejak tahun 1973 LEA pertama dipasarkan di negara Singapura. Bisa jadi banyak orang yang mengira bahwa merk LEA itu dari luar negeri.

3. Guess


Guess sudah mulai memasarkan produknya di tahun 1981 di California. Merk Guess saat ini banyak disukai orang Indonesia terutama kaum wanita.

Di Indonesia jarang sekali para Pria mengenakan celana jeans merk Guess, padahal perusahaan tersebut juga mengeluarkan produk untuk pria.

4. Lee Cooper


Awal mulanya merk Lee Cooper adalah produsen pakaian kerja. Akan tetapi seiring perkembangan fashion yang mulai maju Lee Cooper mulai menjamah ke produksi celana jeans. Bermula dari itu sampai sekarang malah Lee Cooper fokus dengan produksi celana jeans-nya.

5. GAP 1969


Brand pakaian asal San Fransisco, Amerika ini berhasil menggaet konsumen Indonesia. GAP memang memproduksi banyak jenis pakaian. Tapi untuk lini khusus jeans mereka namai dengan GAP 1969 sesuai tahun dibentuknya 1969. Merk ini mengeluarkan model celana jeans untuk anak-anak hingga dewasa.

6. Wrangler

Wrangler merupakan merek pakaian yang khusus ditujukan untuk para kaum pria. Tetapi ada juga kok yang untuk wanita, tapi jarang dilirik kaum wanita malahan. Makanya merek ini terkenal di kalangan kaum adam saja. Ciri khas buatan Wrangler itu ada di saku belakang mirip huruf W.

7. Acne Studios


Acne Studios adalah merk celana jeans dari Swedia. Terkenal di Indonesia dengan kualitas dan harganya yang selangit. Hehe...
Tetapi, kualitas celana jeans yang dikeluarkan memang fantastis soal kualitas.

8. Andrew Smith


Merk yang terbilang baru nih, tapi keberhasilan dalam marketing nggak boleh dianggap sepele. Dimulai tahun 2014, Andrew Smith yang berasal dari Bandung , mampu membuktikan kualitasnya dihadapan kompetitor yang sudah lama bermain dipasaran jeans. Maka tak sedikit orang Indonesia menyukai celana Jeans asli buatan Indonesia ini.

9. Diesel


Diesel adalah merek pakaian dari Italia. Sebelum merambah ke pasaran Jeans, diesel tadinya hanya produksi pakaian biasa.
Merk diesel saat ini sudah mulai diterima oleh para penggemar celana jeans.

Itu list merk celana jeans terbaik di Indonesia. Koleksi di rumahmu yang mana coba?
List Harga Celana Jeans Berbagai Merk
Hyper Denim Lozy Jeans Denim Celana Pria – Black Rp 1.900.000
Levi’S 501(R) Original Fit Authentic V Celana Panjang Rp 1.199.900
Levi’s 501 Original Fit Jeans Rocky Road Celana Panjang Rp 1.124.925
Levi’s 510 Skinny Fit Jeans Cuzn Celana Panjang Pria Rp 1.099.900
Levi’s 311 19626-0106 Shaping Skinny Cool Head Women Rp 1.099.900
Lee Cooper Harry Straight Fit Jeans Indigo Dry Celana Rp 1.039.500
Levi’s 505 Regular Fit Irish Sea Cool Celana Denim Pria Rp 999.900
Levi’s 505 Regular Fit Crater Lake Cool Celana Denim Rp 999.900
Levi’S 501(R) Original Fit Celana Panjang Pria – Hitam Rp 999.900
Levi’S 511 Slim Fit Irish Sea Cool Celana Denim Pria Rp 999.900
Jimmy And Martin Slimit Stretch Celana Jeans Pria Rp 990.000
Mopez Moflex Regular Denim Celana Pria Rp 899.000
Levi’s 511 Slim Fit Jeans Bluegum Batch Rp 839.900
Levi’s 510 Commando Skinny Fit Jeans Rp 799.900
Levi’s 505 Regular Fit Black Tar Rp 799.900
Levi’S Slim Taper Fit Ama Canyon Dark Rp 799.900
Levi’S 502T Regular Taper Ama Sequoia Rp 799.900
Levi’s 511 Slim Fit Jeans Ama Sequoia Rp 799.900
Bronco Slim Fit Denim Celana Pria – Dark Blue 4113 Rp 750.000
Jimmy And Martin Reguler Fit Celana Jeans Pria Rp 750.000
Jimmy And Martin Reguler Fit Celana Jeans Rp 750.000
Levi’s Performance Cool 505 Regular Fit Jeans Rp 749.925
Lee Cooper Norris Slim Fit Jeans Classic Dry Rp 749.500
Levi’s 505T Regular Fit DK Stonewash Rp 699.900
Levi’s 512T Slim Taper Fit Ama Rinsey Rp 699.900
Levi’s 711 18881-0293 Skinny Astro Indigo Rp 699.900
Levi’S 502T Regular Taper Ama Rinsey Rp 699.900
Levi’s 510 Skinny Fit Sequioia Rp 599.925
Levi’s Dorothy 511 Slim Fit Jeans Rp 599.925
Levi’s 511 Slim Fit Jeans Merman Rp 599.925
Levi’s 502 Regular Taper Sea Salt 4 Way Rp 599.925
Levi’S 505T Regular Fit Ama Canyon Dark Rp 599.925
Levi’S 18881-0049 711 Skinny Celana Jeans Rp 599.900
Levi’s 505T Regular Fit Rinse 14W Cord WT Rp 599.900
Levi’s 505T Regular Fit Rinse Timberworlf 14W C Rp 599.900
Levi’s 18881-0012 711 Skinny Cast Shadows Rp 599.900
Levi’s 721 18882-0024 High Rise Skinny Rp 599.900
Levi’s 710 Super Skinny Secluded Echo Rp 599.900